Meriahkan HUT RI Ke 73, Kecamatan Batanghari Nuban Adakan Festival Budaya

Lampung Timur – Menyambut Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (Hut-RI) yang ke 73 tahun,Kecamatan Batanghari Nuban mengadakan Festival Budaya dan Arak-Arakan Di Seputaran Kecamatan Batanghari Nuban, Jumat (17/08/2018).

Ikut dalam memeriahkan HUT RI tersebut, Seluruh Forkopimcam Batanghari Nuban, Polsek Batanghari Nuban, Koramil Sukadana, UPTD Pendidikan Batanghari Nuban, Puskesmas Batanghari Nuban dan 13 Desa yang ada di Kecamatan Batanghari Nuban.

Kepada Metropublik.com,Camat Batanghari Nuban,Muhammad Ridwan mengatakan,tepat hari ini 17 agustus 2018 seluruh indonesia memperingati HUT RI Ke73 tahun dari sabang sampai merauke. untuk itu wajib mengenang perjuangan para pahlawan yang telah gugur untuk mempertahankan bendera merah putih tetap berkibar.

“Kita juga mengadakan Festival Budaya, yang rute nya mulai dari kantor kecamatan Batanghari Nuban sampai dengan Desa Cempaka Nuban,”Ujar Ridwan.

Baca Juga :  Cegah Kemacetan, Polsek Labuhan Ruku Gelar Patroli

Pantauan awak media dilokasi,seluruh warga kecamatan batanghari Nuban sangat antusias menyambut Hari Ulang Tahun Republik Indonesia.(Denny)

pasang iklan