Asahan – Pemerintah Kabupaten Asahan menggelar upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-53 KORPRI tahun 2024 di halaman Kantor Bupati Asahan pada Jumat, 29 November 2024. Acara ini dihadiri oleh sejumlah pejabat penting, termasuk Pj Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan Drs. Zainal Aripin Sinaga, M.H., para Asisten, Staf Ahli Bupati, pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Ketua DPK KORPRI Kabupaten Asahan, Pj Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP), perwakilan TP PKK, serta tamu undangan lainnya.
Bertindak sebagai pembina upacara, Pj Sekda Asahan membacakan pidato Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto. Dalam sambutannya, Presiden menekankan bahwa KORPRI adalah bagian strategis dari pemerintahan yang berperan sebagai perekat dan pemersatu bangsa. Presiden juga menggarisbawahi pentingnya KORPRI dalam menyalurkan aspirasi ASN secara proporsional dan profesional untuk mendukung pelaksanaan tugas-tugas pemerintahan.
“ASN harus menjunjung tinggi prinsip netralitas dan setia kepada negara, siapa pun pemimpinnya,” tegas Zainal Aripin Sinaga saat menyampaikan amanat Presiden.
Lebih lanjut, Presiden menguraikan beberapa pesan kunci untuk dijadikan pedoman KORPRI, yaitu:
- Memperkuat solidaritas dan kerja sama antarsesama anggota KORPRI.
- Mendorong inovasi dan efisiensi dalam pelayanan publik.
- Memperkuat integritas dan disiplin ASN.
- Menjamin akses terhadap pangan yang sehat dan mendukung ketahanan energi.
- Mengurangi tingkat kemiskinan.
- Menjaga netralitas dan loyalitas kepada negara.
Sebagai bagian dari rangkaian acara, Pj Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan menyerahkan tanda kasih kepada PNS yang memasuki masa pensiun. Upacara ditutup dengan pemotongan nasi tumpeng sebagai simbol rasa syukur dan semangat kebersamaan.
Melalui peringatan ini, Pemerintah Kabupaten Asahan berharap KORPRI dapat terus menjadi pilar yang kokoh dalam mewujudkan pelayanan publik yang profesional, efisien, dan berintegritas.