Tanjungbalai – Polres Tanjungbalai memaparkan capaian kinerja sepanjang tahun 2025 dalam konferensi pers yang digelar di Aula Mapolres Tanjungbalai, Rabu (31/12/2025).
Rilis akhir tahun tersebut dipimpin Kapolres Tanjungbalai AKBP Welman Feri, didampingi Wakapolres Kompol M.P. Pardede, Kasat Reskrim, Kasat Narkoba, Kasat Lantas, serta para pejabat utama. Dalam kesempatan itu, jajaran Polres menampilkan data penanganan perkara dan gambaran situasi keamanan di wilayah hukum Kota Tanjungbalai.
“Rilis akhir tahun ini adalah bentuk transparansi kami kepada masyarakat mengenai apa saja yang telah kami kerjakan selama satu tahun terakhir. Kami bersyukur, berkat kerja keras personel dan dukungan masyarakat, situasi kamtibmas di Tanjungbalai secara umum tetap kondusif. Tentu ini tidak lepas dari bantuan stakeholder dan masyarakat, dan kami membuka saran serta masukan dari berbagai pihak untuk perbaikan ke depan,” ujar AKBP Welman Feri.
Kapolres juga menyoroti keberhasilan jajarannya dalam mengungkap sejumlah kasus menonjol yang sempat menjadi perhatian publik. Selain penegakan hukum, ia menyebut langkah pencegahan melalui patroli rutin turut memberi dampak terhadap pengendalian gangguan kamtibmas dan disebut membantu menekan angka tindak pidana dibanding tahun sebelumnya.
Selain memaparkan capaian, Polres Tanjungbalai turut menyampaikan evaluasi serta tantangan yang akan dihadapi pada tahun 2026. Kapolres mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus bersinergi dan berperan aktif menjaga ketertiban kota.
Menutup kegiatan, Kapolres turut mengapresiasi peran insan pers yang selama ini membantu menyebarkan informasi secara cepat dan akurat kepada masyarakat.
“Media adalah mitra strategis kami. Terima kasih telah membantu mengedukasi masyarakat dan menjadi jembatan informasi yang terpercaya,” sebut Welman Feri. (Usni)













