Asahan  

Bupati Asahan Terima Audiensi Lions Club Medan Chakra, Bahas Operasi Katarak Gratis untuk 100 Warga

Asahan – Pemerintah Kabupaten Asahan resmi menerima audiensi Lions Club Indonesia Medan Chakra dalam rangka membahas pelaksanaan Operasi Mata Katarak Gratis yang dijadwalkan berlangsung pada 14 Desember 2025 di RSUD H. Abdul Manan Simatupang (HAMS) Kisaran. Selain itu, pertemuan ini juga menjadi momentum penjajakan kerja sama yang lebih luas dalam peningkatan layanan kesehatan masyarakat.

Audiensi berlangsung di Ruang Audiensi Bupati Asahan dan diikuti oleh jajaran pejabat Pemkab Asahan serta perwakilan Lions Club Medan Chakra.

Dalam pemaparannya, Lions Club Medan Chakra menyampaikan bahwa program operasi katarak tahun ini merupakan kelanjutan dari kegiatan serupa yang pernah dilaksanakan di RSUD HAMS Kisaran.

Pada kegiatan 2025, Lions Club menyiapkan kuota 100 peserta, meliputi sesi pemeriksaan hingga tindakan operasi secara gratis. Untuk mempermudah akses informasi, jadwal screening ditetapkan pada 7 Desember 2025, dan sosialisasi mekanisme pendaftaran akan disampaikan melalui seluruh kecamatan di Kabupaten Asahan.

Bupati Asahan, Taufik Zainal Abidin, S.Sos., M.Si., memberikan apresiasi atas komitmen Lions Club yang secara konsisten hadir membantu masyarakat dalam bidang kesehatan.

“Pemerintah Kabupaten Asahan sangat mengapresiasi Lions Club Indonesia Medan atas kepeduliannya dalam penanganan katarak. Kami siap memperkuat sinergi agar layanan ini menjangkau warga yang benar-benar membutuhkan,” ujar Bupati, Jumat (14/11).

Pemkab Asahan juga menyatakan kesiapannya berkoordinasi dengan RSUD HAMS dan OPD teknis untuk memastikan seluruh tahapan kegiatan berjalan sesuai standar pelayanan medis.

Pejabat Pemkab Asahan Hadir Lengkap

Audiensi ini turut dihadiri oleh Wakil Bupati Asahan, Sekretaris Daerah, Asisten Administrasi Umum, Kepala Dinas Kesehatan, Kepala BKAD, Kepala Bapperida, Kepala Dinas Kominfo, serta Direktur RSUD H. Abdul Manan Simatupang.

Pertemuan berlangsung hangat dan produktif, kemudian ditutup dengan komitmen bersama untuk memperkuat program kesehatan masyarakat, khususnya dalam penanganan katarak di Kabupaten Asahan.