MEDAN — Suasana hangat dan penuh keakraban mewarnai acara buka puasa bersama yang digelar di Rumah Dinas Wali Kota Medan, Jumat (14/03/2025). Acara ini menjadi momentum penting dalam mempererat tali silaturahmi antara Wali Kota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas, Wakil Wali Kota H. Zakiyuddin Harahap, dan seluruh pemangku kepentingan di Kota Medan.
Dalam suasana penuh kebersamaan tersebut, Ketua DPRD Kota Medan, Wong Chun Sen, turut memberikan sambutan yang menggugah. Ia menyampaikan bahwa bulan suci Ramadhan bukan hanya menjadi waktu untuk beribadah, tetapi juga menjadi ajang refleksi dan memperkuat komitmen membangun Kota Medan secara kolektif.
“Di tengah berbagai tantangan yang dihadapi Kota Medan, Ramadhan adalah momentum yang tepat untuk introspeksi dan memperkuat semangat gotong royong,” ujar Wong di hadapan tamu undangan yang terdiri dari Pimpinan dan Anggota DPRD, unsur Forkopimda, para Kepala OPD, Camat, Lurah, tokoh agama, dan tokoh masyarakat.
Dalam sambutannya, Wong menekankan makna puasa sebagai proses pendidikan spiritual dan sosial, yang mendorong umat untuk lebih berempati dan peduli terhadap sesama, khususnya masyarakat yang kurang beruntung.
“Puasa bukan hanya menahan lapar dan dahaga, tapi juga melatih jiwa untuk meningkatkan kualitas takwa dan kepedulian sosial,” tambahnya.
Wong Chun Sen juga menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan atas inisiatif menyelenggarakan kegiatan buka puasa bersama yang dinilainya sebagai wujud nyata membangun Medan yang inklusif dan harmonis.
Ia menegaskan komitmen DPRD Medan untuk terus bersinergi dengan Pemko Medan, dalam mewujudkan visi “Medan untuk Semua”, yaitu membangun kota yang lebih baik, adil, dan sejahtera bagi seluruh warganya.
“Kami sadar, mewujudkan visi besar itu tidak bisa dilakukan sendiri. Butuh kerja sama yang erat dari semua pihak, mulai dari pemerintah, legislatif, hingga masyarakat,” jelas Wong.
Menutup sambutannya, Wong mengajak seluruh elemen untuk menjadikan Ramadhan sebagai titik awal memperkuat tekad dan kerja nyata dalam membangun Medan ke arah yang lebih baik.
“Mari kita jadikan bulan Ramadhan ini sebagai pemicu semangat untuk terus memberikan yang terbaik bagi masyarakat Kota Medan,” tutupnya.