MEDAN — Ketua DPRD Kota Medan, Wong Chun Sen Tarigan, menyampaikan ucapan selamat atas pelantikan pengurus Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) Kota Medan periode 2025–2028 yang kini diketuai oleh Boydo HK Panjaitan, SH.
Pelantikan yang berlangsung pada Senin malam (10/03/2025) di Hotel Emerald Garden itu dihadiri sejumlah tokoh penting, termasuk Wali Kota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas, Anggota DPRD Sumut sekaligus Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Medan Hasyim, Anggota DPRD Medan Antonius Devolis Tumanggor, serta tokoh masyarakat Sumut seperti RE Nainggolan, Sutrisno Panggaribuan, dan Jhon, bersama jajaran pengurus organisasi masyarakat dari Medan dan Sumatera Utara.
Dalam sambutannya, Wong Chun Sen menegaskan bahwa peran generasi muda sangat penting dalam proses pembangunan kota. Ia berharap kehadiran GAMKI Kota Medan dapat menjadi motor penggerak sinergi positif antara organisasi kepemudaan, DPRD Kota Medan, dan Pemko Medan.
“Saya optimis di bawah kepemimpinan saudara Boydo, GAMKI Kota Medan akan menghadirkan warna baru dalam pengembangan kreativitas dan inovasi di kalangan generasi muda,” ujar Wong.
Wong juga mendorong GAMKI untuk terlibat aktif dalam program-program pembangunan, serta menyuarakan aspirasi kaum muda yang konstruktif demi kemajuan Kota Medan.
“Mari bersama-sama kita majukan kota ini melalui ide-ide segar, aksi sosial nyata, dan kepemimpinan yang inklusif. GAMKI harus hadir sebagai bagian dari solusi, bukan sekadar simbol,” tambahnya.
Pelantikan ini diharapkan menjadi momentum awal bagi GAMKI Kota Medan untuk meneguhkan komitmennya dalam mendukung pembangunan karakter generasi muda, sekaligus menjalin kolaborasi lintas sektor demi Medan yang lebih progresif dan inklusif.