Wakil Wali Kota Medan Tinjau RSUD Bachtiar Djafar, Pastikan Pelayanan dan Fasilitas Medis Optimal

Wakil Wali Kota Medan Tinjau RSUD Bachtiar Djafar, Pastikan Pelayanan dan Fasilitas Medis Optimal

Medan – Wakil Wali Kota Medan, H. Zakiyuddin Harahap, meninjau langsung pelayanan dan fasilitas medis di RSUD Bachtiar Djafar, Jalan KL Yos Sudarso, Kelurahan Pekan Labuhan, Kecamatan Medan Labuhan, pada Kamis (6/3/2025). Kunjungan ini bertujuan untuk memastikan kesiapan rumah sakit milik Pemko Medan dalam memberikan layanan kesehatan yang optimal kepada masyarakat.

Didampingi Direktur RSUD Bachtiar Djafar, Zakiyuddin meninjau berbagai ruangan, termasuk ruang rawat inap, serta mengecek kesiapan peralatan medis. Ia juga berinteraksi langsung dengan pasien untuk mengetahui pengalaman mereka dalam mendapatkan pelayanan kesehatan.

“Saya tadi bertanya langsung kepada pasien, alhamdulillah mereka merasa nyaman dengan pelayanan yang diberikan. Ini harus terus dipertahankan dan ditingkatkan agar masyarakat benar-benar puas saat berobat,” ujar Zakiyuddin.

Kunjungan ini merupakan bagian dari komitmen Wali Kota Medan, Rico Tri Putra Bayu Waas, dan Wakil Wali Kota Zakiyuddin Harahap dalam meningkatkan kualitas fasilitas kesehatan di Kota Medan, sesuai dengan janji kampanye mereka. Sejak dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto, Zakiyuddin telah melakukan peninjauan serupa di RSUD Pirngadi dan Puskesmas Sentosa Baru.

Sebagai rumah sakit yang diresmikan pada 5 Desember 2022, RSUD Bachtiar Djafar diharapkan mampu melayani masyarakat di wilayah Medan bagian utara yang mencakup empat kecamatan: Medan Belawan, Medan Labuhan, Medan Deli, dan Medan Marelan.

“Rumah sakit ini memiliki tenaga medis dan dokter profesional, serta fasilitas yang cukup lengkap, seperti IGD, laboratorium, radiologi, apotek, rawat jalan, rawat inap, ICU, NICU, PICU, kamar bedah, dan ruang bersalin. Semua ini harus dimanfaatkan dengan maksimal untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat,” tambah Zakiyuddin.

Dengan adanya perhatian penuh dari Pemko Medan, diharapkan RSUD Bachtiar Djafar dapat terus berkembang menjadi pusat layanan kesehatan yang terpercaya bagi warga Medan, khususnya di wilayah utara. (Rendi)