Wali Kota Medan Dukung Puteri Agitha Sembiring Melaju ke Grand Final Puteri Indonesia 2025

Wali Kota Medan Dukung Puteri Agitha Sembiring Melaju ke Grand Final Puteri Indonesia 2025

Medan – Prestasi membanggakan kembali ditorehkan putri asal Sumatera Utara. Puteri Agitha Sembiring Milala resmi menjadi finalis ajang Grand Final Puteri Indonesia 2025 yang akan digelar di Jakarta pada 2 Mei mendatang. Atas pencapaiannya itu, Wali Kota Medan, Rico Tri Putra Bayu Waas, menyampaikan dukungan dan apresiasinya secara langsung.

“Saya ucapkan selamat kepada Putri yang telah berhasil lolos sebagai finalis dan menjadi perwakilan dari Kota Medan dan Provinsi Sumatera Utara. Ini adalah pencapaian yang luar biasa,” ujar Wali Kota Medan saat menerima kunjungan Puteri Indonesia Sumut 2025 di Rumah Dinas Wali Kota, Jalan Sudirman, Medan, pada Selasa malam (8/4).

Didampingi Ketua TP PKK Kota Medan, Airin Rico Waas, orang nomor satu di Kota Medan tersebut berharap agar Puteri Agitha mampu memperkenalkan kekayaan budaya dan etnis dari Sumatera Utara kepada panggung nasional bahkan internasional.

“Jangan lupa untuk membawa nama baik Sumut, khususnya Kota Medan yang kaya akan budaya dan kearifan lokal. Ceritakan kepada dunia bagaimana beragamnya suku, adat, dan nilai luhur yang kita miliki,” pesan Rico.

Puteri Agitha, yang kini juga berkarier sebagai seorang jaksa, diyakini memiliki kapabilitas intelektual dan karakter yang kuat untuk bersaing di tingkat nasional. Wali Kota Medan menyatakan optimisme bahwa Putri bisa membawa kebanggaan bagi daerahnya.

“Kami yakin Putri memiliki potensi untuk tampil maksimal dan menjadi kebanggaan Sumatera Utara. Semoga semua proses berjalan lancar, sukses, dan bisa membawa pulang gelar juara,” harapnya.

Dalam pertemuan tersebut, Puteri Agitha yang hadir bersama kakaknya, Mega, turut memohon dukungan dan doa dari Wali Kota serta masyarakat Medan agar perjuangannya dalam ajang Puteri Indonesia 2025 bisa membuahkan hasil terbaik.

Baca Juga:  DPRD Kota Medan Tetapkan Keanggotaan Badan Kehormatan Periode 2024–2029

Diketahui, Agitha Sembiring terpilih sebagai finalis setelah berhasil melewati tahap audisi pertama. Selanjutnya, ia akan mengikuti masa karantina nasional yang dijadwalkan berlangsung mulai 13 April 2025.